Effective Performance Management for Employee
Tingkatkan Produktivitas Bisnis dengan Manajemen Performa Karyawan yang Lebih Efektif
Untuk memastikan bahwa kemajuan perusahaan bisa dicapai, maka produktivitas setiap karyawan pun perlu dijaga dan ditingkatkan secara teratur. Untuk itulah memiliki sebuah sistem performance management (manajemen performa) yang efektif menjadi kunci penting untuk dimiliki.
Performance management akan membantu karyawan untuk memantau dan menilai performa kinerjanya di perusahaan. Melalui performance management, mereka bisa memahami porsi kerja dan kontribusinya masing-masing, serta memastikan bahwa waktu dan tenaganya dapat digunakan dengan lebih produktif. Sehingga, karyawan pun bisa mendapatkan pengakuan atas kinerjanya dan perusahaan bisa mencapai kemajuannya dengan lebih cepat.
Kursus ini akan membantu Anda memahami bagaimana performance management yang efektif bisa dibangun di sebuah perusahaan. Mulai dari wawasan dasar mengenai performance management, hingga kiat-kiat penting dalam menjalani tiap tahapan pembuatan performance management, semua bisa Anda pelajari di kursus ini. Anda juga bisa mengetahui best practice yang ada di lapangan mengenai cara meningkatkan performa karyawan.
Setelah mengikuti kursus ini, Anda akan dapat:
Memahami pengertian dan konsep performance management.
Memahami dan mengaplikasikan pembuatan performance management yang efektif dalam organisasi.
Mengetahui best practice dalam meningkatkan performa karyawan.
Untuk Siapa Kursus Ini Ditujukan ?
Course Overview
Pre Test
Introduction to Performance Management
A Cycle of Performance Management
Best Practice for Improving Employee's Performance
HRIS Software Simulation for Performance Review Process
Closing Course
Post Test
Rate Us!
Check it out!
Free